1.1
Latar Belakang Masalah
Pariwisata merupakan salah satu sektor
sumber penerimaan devisa bagi Negara maupun bagi daerah lokal. Kota Palembang
adalah ibukota Provinsi Sumatera Selatan, yang merupakan kota terbesar kedua di
Sumatera setelah Medan. Palembang mempunyai lokasi yang memiliki nilai-nilai keindahan
budaya dan berbagai kuliner, disamping pilihan tempat wisata , Di Palembang tempat
lokasi wisata yang unik dan menarik diantaranya
adalah Jembatan Ampera dan Sungai Musi. Banyak wisatawan baik dari dalam, luar kota
bahkan mancanegara datang ke Kota Palembang untuk berwisata.
Wisatawan sangat butuh informasi
tempat wisata beserta kuliner yang akan dikunjunginya. Media informasi yang ada
masih sebatas media cetak,media ,televisi, daninternet.
Pengetahuan Informasi pariwisata dan kuliner
masih belum terbiasa membudaya, untuk memudahkan wisatawan yang akan berkunjung,
dibutuhkan informasi pariwisata dan kuliner yang praktis, mudah dibawa, dan tidak
perlu online untuk mencari informasi tempat wisata Kota Palembang berbasis
android, yang berisi menu pariwisata, tempat wisata, alamat wisata, peta wisata,
didalam menu kuliner diantaranya berisi nama kuliner,peta kuliner, alamat kuliner
1.2
Batasan Masalah
Aplikasi ini
untuk memberikan tentang informasi
pariwisata dan kuliner khas yang terdapat di Palembang disertai dengan map offline.
Disamping itu jenis kuliner hampir tiap daerah
di Kota Palembang memiliki ciri khas tersendiri, berbagai menu makanan khas
daerah tersebut, meliputi : pempek,tekwan,lakso,pindang ikan tempoya dan lainnya.
1.3
Tujuan Penulisan
Penulisan ilmiah ini bertujuan bagaimana membuat sebuah program aplikasi
informasi tentang pariwisata dan kuliner Kota Palembang, yang beroperasi pada smartphone berbasis android.
Diharapkan dengan adanya aplikasi ini bisa memberikan informasi kepada
masyarakat dalam maupun luar kota tentang tempat wisata dan kuliner yang berada
di Kota palembang guna mempermudah mencari tempat wisata yang akan dikunjungi.
Selain itu dengan adanya aplikasi ini wisatawan bisa dengan mudah mengakses
informasi wisata dan kuliner Palembang karena dapat digunakan dimanapun mereka
berada tanpa harus online.
1.4 Metode Penelitian
Metode penelitian dilakukan melalui beberapa tahap yaitu:
1.
Perencanaan,Tahap awal yang dilakukan adalah membuat konsep
dasar dari aplikasi, dan menentukan bahasa pemrograman yang akan digunakan,
serta mencari data berupa gambar yang akan digunakan di dalam pembuatan aplikasi
ini.
2.
Pengumpulan data, penulis mengumpulkan data serta berbagai
referensi untuk menunjang penyelesaian masalah atau pembuatan aplikasi. Data tersebut
di dapat dari buku, artikel, internet.
3.
Perancangan Aplikasi, di dalam tahapan ini merancang tampilan awal dari aplikasi.
Selain itu juga menggunakan flowchart program sistem untuk menentukan alur dari
aplikasi agar dapat mempermudah dalam pembuatan aplikasi.
4.
Implementasi, menguraikan tentangpembuatan naskah
program. Naskah program dibuat menggunakan bahasa pemrograman java ADT.
5.
Uji Coba Aplikasi, Didahulu idengan proses debugging,
program yang terverifikasi, selanjutnya dijalankan. Hal yang diperhatikan selama
berjalannya program adalah konsistensi output yang di hasilkan. Tahap terakhir yaitu
mencoba aplikasi yang sudah dibuat kedalam Smartphone dengan system operasi
Android.
Menu Utama
Menu Utama
Untuk uji coba aplikasi silahkan download .apk beserta filenya melalui link dibawah ini..
https://drive.google.com/drive/folders/1CrUErF7ze2rX-Ytlw9owZWAFo-5pt7XY
https://drive.google.com/drive/folders/1CrUErF7ze2rX-Ytlw9owZWAFo-5pt7XY